Skip to main content

Posts

Showing posts from 2019

Mengagumimu

Aku mengagumimu. Setiap kali aku selalu menginginkan kesempatan mencuri pandangmu. Diam-diam aku mengamatimu. Melihatmu dari kejauhan. Memuja senyumanmu. Hatiku bergetar hebat meski kita berjarak. Kau tahu, barangkali benar yang rupawan banyak, namun yang mampu menggetarkan hati hanya satu. Adakah kesempatan berbincang denganmu? Kadang aku berpikir, melihatmu dari kejauhan saja hatiku bergetar hebat, bagaimana jika kita duduk semeja? Bagaimana kalau kita melihat senja berdua? Maukah kau menikmati senja sambil secangkir kopi menemani pergulatan batin ini? Jika itu terjadi, kopi akan terasa pahit. Sungguh. Kau kejam sekali merebut manis kopiku. Selama ini satu hal yang mengajarkanku arti diam adalah senja. Lalu kau datang mengajarkan bahwa senja telah salah. Untuk apa diam jika mengucap namamu di dalam doa menjadi keharusan? Secangkir kopi memang menenangkan. Kopi hangat diminum bersama buku sebagai bacaan demi pikiran yang tetap hidup. Sekarang aku paham betul, ternyata tanpa memb

Surat Untukmu dari Masa Depan

Hai, kepadamu aku ingin selalu bercerita. Tentu kau ingat bagaimana mengajariku menjadi seseorang yang mampu mengungkapkan segalanya. Perasaan khususnya. Benar adanya bahwa kaulah yang mengubah semuanya. Kuakui kau mampu menenggelamkanku pada rasa percaya. Hal itu berbanding lurus dengan segala kecewa. Lucu sekali bila sampai hari ini aku masih jelas mengingatnya. Tertawalah. Aku tak akan menyangkal. Lagipula kau memang terlibat. Ingin kusudahi semua tentangmu. Ternyata tak semudah yang kuduga. Kaki yang terluka ini harus dipaksa melangkah. Mata yang sayu ini selalu siap membendung air mata. Bibir ini tak habis berdoa meminta luka di dada segera sirna. Sekali lagi, berbenah membutuhkan rasa kebal dari jengah. Biarlah semestaku menikmati senja-senja baru tanpamu. Meski tak melupa, setidaknya izinkan aku merelakanmu, serta yang sudah-sudah. Terkadang aku ingin menertawai semua ini. Betapa bahagia dapat musnah dalam sekejap mata. Berkuasalah duka dengan segala nestapanya. Ri

Aku Tentangmu

Aku mencintaimu. Dalam. Sedalam samudera menciptakan palung demi hidupi ikan-ikan misterius. Aku mencintaimu. Angkuh. Seangkuh mentari sampaikan rindunya kepada bumi melalui rembulan. Aku mencintaimu. Murka. Semurka dendam, janjiku padamu akan kubayar tuntas. Aku mencintaimu. Sungguh. Sesungguh Rahwana kepada Shinta. Aku (masih) mencintaimu.

Rasa yang Kehilangan

Tengah malam. Di waktu-waktu seperti ini namamu selalu muncul. Cinta telah mengalahkan segalanya. Aku buta, memilih bertahan meski penderitaan di depan mata. Pikiranku melayang ke masa kita pertama kali berjumpa. Biasa saja. Mana mungkin hati sekeras batu ini mampu dilunakkan? Mustahil, katanya. Dengan ego sebesar ini, seolah hanya aku manusia yang hidup di dunia. Berawal dari sebatas pesan, kau memulai dengan bertanya hal tak begitu penting. Kubalas seadanya. Kau mengirimku pesan lagi. Jemariku tak henti memijat ponsel demi melayangkan jawaban singkat padamu. Begitu seterusnya. Percakapan kita berlangsung setiap malam. Sampai tiba hari kita sepakat bertemu. Aku ingat betul waktu itu kita menonton film. Film apa tepatnya, dan apa yang terjadi di sana biarlah kita yang merasa. Sejak saat itu kita menjadi lebih intens berkomunikasi. Pergi bersama membelah jalanan. Waktu tak menghalangi batas berjumpa. Tak peduli tengah malam, semesta tetap ada untuk kita. Sepasang anak manusia ya

Tentang Hati yang Masih Enggan Pergi

Hai, apa kabar? Lama tak mendengar suaramu. Apakah senyummu masih sama meski bukan lagi tertuju padaku? Sudah adakah hati yang jatuh ke pelukanmu sembari aku masih menyiksa diri dengan luka tentang kepergianmu? Maaf, kau bukan pergi, melainkan aku yang melepasmu. Aku mengaku. Sendu. Garis tangan kita telah terhubung. Di antara kita ada jarak yang memaksaku tetap merindukanmu. Tepat di belakangku ada segudang kenangan yang siap kita jelajahi kembali. Lalu di hadapanku, jalan berkabut tetap menunggu lenteranya kuambil di arahmu. Tidakkah cukup melelahkan saat kau tahu hidup ini hanya berputar-putar dengan kau sebagai porosnya? Seperti bianglala, senang, takut, sedih, kecewa, harapan, air mata, semuanya berjalan teratur pada satu sumbu. Kamu. Malam demi malam kucoba mengalihkan pikiran. Secangkir kopi semakin menyiram luka dengan segala ketenangannya. Sedang pikiran bergelut mengibaratkan senja dengan penantian tentangmu. Meski lama tak menikmati senja, rona jingga yang menggantungi l

Pernah Tentangmu

Aku pernah mencintaimu dengan sangat, tanpa peduli orang lain berkata kau bukan orang yang tepat. Aku pernah mempertahankanmu dengan berdarah-darah sampai akhirnya kau terlepas dengan begitu mudah. Aku pernah menyebut namamu tanpa lelah hingga namamu perlahan punah. Aku pernah berdiri bertahan menggenggam tanganmu dengan akhir cerita yang sungguh pilu. Aku pernah bercerita tentangmu seolah kau adalah terbaik dari segala yang kuulik. Aku pernah menduakan segalanya demi kita bersama. Aku pernah memilikumu tanpa tahu arti perpisahan yang begitu sendu. Aku pernah, aku berserah, aku pasrah. Aku lelah.

Tentangnya yang Masih Tersisa

Cinta itu sederhana. Aku pernah mencintai seseorang dengan begitu tulus sampai akhirnya perasaan itu hangus. Kenangan demi kenangan masih terrekam. Ia yang selalu bilang "lihatnya biasa aja" tiap kali aku memandangnya. Bagaimana bisa biasa saja ketika aku sadar kamu tidak biasa bagiku? Rasa ingin bicara menghapusnya dari memori. Lalu membersihkan namanya dari pahatan nadi. Kubur dalam-dalam bersama air mata yang belum berhenti. Berbalik dengan rasa yang lain. Jauh di lubuk terdalam, ia begitu kuat mengakari hati. Layaknya gemerlap bintang, indah ia mengisi. Tak jarang pula ia hadir di alam mimpi. Perasaan itu sungguh luar biasa kepadanya. Barangkali dapat kuukur, ia adalah perjalanan terjauh yang pernah aku punya. Ke mana kaki melangkah, ia tempat pulang teristimewa. Di hadapannya aku menjadi buta. Semua rasa sakit hilang seketika. Meski luka itulah yang membuatnya begitu mulia.

Legenda Lara

Lama hati ini tak terisi. Membayangkan mencintai seseorang saja enggan. Luka ini masih basah. Tubuh pasrah. Dunia terasa jengah. Sungguh, ia yang kusayangi dengan tulus tak bisa kupertahankan untuk singgah. Sejak saat itu, memiliki dan menguasai ada sama di mataku. Seberapa kuat keinginan memiliki akan berbanding lurus dengan keinginan menguasai. Setidaknya besar kecilnya bergantung pada keseharian pasangan. Ah, muak sudah bicara tentang hati. Bisa dibayangkan betapa besar rasa ketika mau menerima kembali seseorang yang telah membuat kecewa berkali-kali. Apa artinya? Artinya cintanya besar dan tulus! Meski hatinya pernah tersayat tajam, rasa percayanya hilang, menerima kembali bukanlah hal mudah. Lalu, mengerikan sekali seseorang yang menyia-nyiakan cinta sebesar itu. Benci yang dimiliki sebanding dengan cinta yang pernah terlukai. Lelah. Kubiarkan rumah ini kosong. Sengaja tak kuisi dengan nama. Biarlah hanya aku saja yang menatanya. Puing-puing luka masih tertulis mesra di lang

Kembali

Setiap pagi aku membuka mata, kutemui engkau hadir menyapa. Senyummu sungguh enggan lepas dari ingatan. Caramu memandang selalu membuat hati berdesir. Bibirku kelu dibuatmu. Memandangi keindahan nyata di depan mata. Semesta begitu sempurna menempatkanmu denganku. Jatuh cinta adalah anugerah. Perasaan yang hadir tanpa aba-aba. Mengetuk pintu hati yang semakin hari semakin tertutup rapat. Lama tak merasakannya, kupikir aku lelah dengan hal demikian rupa. Ternyata aku salah. Hati ini kembali menemukan pengisi. Detaknya mengisyaratkan rasa yang sempat enggan aku memilikinya. Dan, jatuh cinta memang indah.

Menuju Kamu

Menuju penghujung April. Kukira semua akan berlalu tanpa menoleh lagi ke belakang. Masa lampau memang selalu punya daya magis tersendiri untuk dijelajahi. Engkau hadir tiba-tiba di mimpi. Ya, kau. Lagi-lagi kamu. Kembali lagi kamu. Setelah mundur terikrar, ada perasaan belum kelar. Masih menjalar. Mengakar. Jauh dari nalar, kata kita belum juga bubar. Di mimpiku kau masih sama. Tetap dengan senyum menggodamu dan tatap mata sayumu. Di antara berjuta keindahan di semesta, aku percaya satu keistimewaan diciptakan khusus kunikmati. Tak peduli orang-orang sebelumku yang mengenalmu lebih dulu. Tak peduli mereka yang pernah singgah mengetuk pintu hati. Tentangmu aku rela. Kukosongkan isi. Lalu bersiaplah. Kau ada di singgasana utama sang pecinta ini.

Dari Pecinta Sejati yang Kini Membenci

Dini hari, aku belum lekas tidur. Rasa kantuk tak juga menyerang. Sejujurnya aku benci keadaan seperti ini. Bukan tentang apa-apa, aku terlalu takut pikiran tentangmu muncul lagi. Takapa jika bahagianya yang muncul. Sayangnya berbagai sesak itulah yang menyeruak terngiang di depan mata. Saat itu aku takbosan berkata mencintaimu dengan sangat. Memang begitu adanya. Sebaliknya, kau juga sama. Kita berdua terlalu saling menyayangi. Kita takut saling meninggalkan. Kita adalah sebuah harmoni yang akan hambar ketika salah satu menghilang. Dunia tahu itu. Semesta taksanggup mengelak. Kini semua berbalik. Engkau yang aku cintai berubah menjadi yang kubenci. Kau yang sempat singgah berbunga di taman hati, kini masih sama, tapi dengan perasaan berbeda. Tiada elok sama sekali. Ingin kumaafkan dan kulupakan semuanya, tapi entah kenapa aku takmampu. Sebab yang takkutemui sampai saat ini. Aku pernah menjadi pecinta ulung. Sekarang aku adalah seorang pembenci yang takpercaya lagi tentang cinta.

Tentang Seorang yang Enggan Berkelana

Rindu. Benar-benar rindu. Aku rindu dia. Sangat. Sayang? Cinta? Mencintainya adalah cara jatuh tersakit yang kusengaja. Menyayanginya adalah kekalahan terkelam yang ingin kulakukan terus-menerus, tiada henti. Ah lemah. Baru menulis beberapa kalimat, mata ini berkaca-kaca. Mengingat semua tentang dia. Bahagianya saat bersamanya. Meski tak melakukan apa-apa. Yang penting berdua. Rasa kecewa yang pernah hadir. Sampai saat ini belum enyah juga dari ingatan. Aku kalah di hadapannya. Dialah orang pertama yang mampu membuatku bungkam. Entah apa kehebatannya hingga ia sanggup meluluhkan ego yang bersarang keras di kepala. Senyumnya bisa meredakan amarahku yang kian memuncak. Dengannya aku belajar menjadi dewasa. Berdua bersamanya aku mengenal suka, juga duka. Sekian lama aku dan dia menjalin romansa, banyak hal memorabilia. Jika boleh mengaku, sejauh ini ia adalah cinta terbaik sepanjang masa. Hanya dia. Baru dia. Aku bersumpah, demi semesta. Hingga suatu hari aku sadar, aku bukan oran

Hello

Happy weekend!!

Cerita Cinta dan Luka

Terjaga di dini hari adalah hal yang kubenci. Semua memori menyeruak di ujung kepala. Dia, dia, dia. Semua tak luput tentang dia. Dia yang sungguh mampu menjadi segalanya. Dia yang kini kuanggap berubah. Memang dasar rasa, seketika berubah tanpa pertanda. Ponsel sudah kuatur agar non aktif di jam dua pagi buta. Sebaliknya mata ini tiba-tiba terbuka dan terjaga. Kubuka beberapa media sosial yang kupunya. Kutahan menelisik luka lama. Kebetulan beberapa hari terakhir aku tahu kudiblokir olehnya. Ada dendam dan benci melanda. Lalu, bagaimana bisa aku tetap mencintainya? Bukankah ia sungguh tidak layak? Bagaimana mungkin mencintai seseorang yang telah membuat luka? Bahkan hingga kini luka itu belum sembuh adanya. Sekarang, ia kembali menjadi rumah tempat aku berpulang setelah menempuh segala lelah. Sebuah percakapan aku dan Tuhan menjelma menjadi rintihan doa. Doa yang kemarin kuucap di setiap akhir salam kedua. "Tuhan, ingatkah Engkau padaku? Seorang hambamu yang sedang jatuh kepad

Tulus yang Kian Hangus

Jatuh cinta kepada orang yang sama bukanlah hal mudah. Apa lagi jika ada duka di masa lalu. Pantaskah rasa itu dipertahankan? Apakah cinta layak disemayamkan kepada yang pernah melukai? Atau mungkin hati telah membatu? Seolah berjuang menapaki masa depan yang semu. Padahal di belakang ia menyimpan pilu. Rasa yang sama, orang yang sama, kisah yang sama, luka yang sama. Ya, cinta telah membeku di dinding hati. Telah terbingkai senyumnya dengan indah menempel melekat. Bintang tak mampu bercahaya terkalahkan sinar bola matanya. Setiap jengkal langkahku selalu teringat tentangnya. Sebegitu dekat aku dengan kenangan, hingga aku kembali jatuh pada pelukan yang sama. Belati ini masih menancap karenanya. Entah pelukan ini akan membuat belati itu lepas atau menusukkan semakin lara. Pernahkah kau merasa tidak merasakan apa-apa? Hatimu benar-benar kosong. Tak ada seorangpun di dalamnya. Kau hidup hanya untuk dirimu sendiri. Pernahkah? Aku pernah. Selepas kepergiannya, mencintai terasa sulit. Seg

Senja Berdua

Pagi mengalahkan egoku untuk tetap menikmati mimpi. Setidaknya di mimpi itu aku bisa bertemu denganmu. Di dunia yang aku adalah rajanya, kujadikan kau segalanya. Sebab dari segala karena. Bukan apa-apa, aku hanya jatuh cinta. Banyak orang menerka siapa orang beruntung yang mampu menjadi pertama di segala suasana. Apalagi tentangku, seorang anak dengan luar biasa keras kepalanya. Mampukah seseorang meluluhkan angkaranya? Adakah orang yang sanggup bertahan saat dirinya di ambang bahaya? Dan sungguh, keajaiban ternyata memang ada. Senja kala itu bergulir betapa manisnya. Kami duduk berdua pada rerumputan kota. Senyumnya masih tertata rapi di kepala. Berbagai cerita dan asa seraya merayakan betapa bahagianya kami berdua. Tak jarang muncul titik-titik kebisuan tanda aku tak tahu harus mulai dari mana. Hebatnya, ia mampu cairkan suasana. Entah berapa lama aku tak merasakan senja seindah dengannya. Kurasa laju ini akan menepi padanya. Senja tiada, malam tiba. Masih dengan senyumannya, memb

Tuhan, Aku Ingin Sembuh

Malam ini hujan datang dengan rindunya. Selimut bergambar lucu milikku menggoda ingin aku menjelajahinya. Suara hujan di depan jendela memintaku mendengarkannya. Seolah ada pesan kepada hati yang memendam segalanya. Seperti pasangan pada umumnya, kukirim pesan untuk yang tercinta. Sedikit aroma agar romansa tetap berjalan tanpa adanya curiga. Balasan ala kadarnya kuterima. Lalu kubalas lagi dan hanya dibaca. Suara lirih radio kuperdengarkan sedari senja. Laptop kubiarkan menyala mempertunjukkan serial drama lama. Kurebahkan raga di tengah hujan yang belum reda. Seketika semua luka kembali basah seenaknya. Belum sembuh memang, namun setidaknya ia perlahan memudar. Ternyata berbeda dengan yang kuduga. Duka itu benar adanya. Ia tertawa di atas derai air mata, merajai segalanya. Sesak yang sungguh tiada habisnya. Aku bisa pergi darinya, tapi untuk mencintai seseorang yang baru, kurasa aku belum bisa. Mungkin itu sebabnya kami kembali bersama. Aku senang melihatnya tertawa. Saat itu pul

Merayakan Luka

Masih sama seperti malam-malam biasanya, terbangun dan terjaga di jam ini adalah candu. Di sela tidur damaiku, aku harus berperang melawan semua sesak masa lalu. Tanpa aba-aba mereka datang begitu saja. Seketika damaiku musnah. Aku ingin tenang, sungguh. Akan sulit sepertinya jika begini adanya. Terus hidup dalam luka yang tak kutahu kapan sembuhnya. Seketika air mata mengalir membasuh sesak di dada. Duka masih tertawa di atas segalanya. Bahkan senyuman ini nampak palsu di depan nestapa. Ketika kau mencintai seseorang, kau akan menanggung risiko kebencian. Begitu kutipan salah satu tokoh anime kesukaan. Kurasa itu benar. Dalam mencintai sering kita dihadapkan dengan rasa benci. Membenci kita yang semakin menjauhi logika, membenci dunia yang selalu menyembunyikan tanda tanya tentangnya, hingga membenci orang tercinta. Percayakah? Aku pernah mencintai seseorang. Ya, pernah. Sering dia bilang cintanya begitu tulus padaku. Saat itu. Begitu berwarna dunia, senjaku tak hanya indah di depa

Pada Akhirnya Kau Kembali

Pagi hari. Mungkin aku bukan orang pertama yang ucapkan selamat tahun baru untukmu. Perlukah itu? Menyambut awal baru, aku ingin mendampingimu. Berdua denganmu tanpa ada masa lalu. Dengan hati yang benarbenar baru. Sebab menerimamu bukan berarti siap menerima romansa ceritamu. Jauh di dalam raga ini masih ada luka yang belum terobati. Kau pasti tahu betul bagaimana terciptanya. Bagaimana bisa duka itu begitu lara. Ia singgah dan menetap entah berapa lama. Lama tak bersua, kau hadir membuka kisah lama. Aku ingin biasa saja. Ternyata aku tidak bisa. Aku belum bisa biasa saja di depanmu. Selalu ada celah kau masuk ke dalam hatiku. Tak peduli berapa lama kau pergi. Kau selalu tahu cara kembali. Kita. Kembali menjadi kita adalah pilihan yang begitu berat. Aku tertawa bersamamu sambil mengenang perihnya nestapa. Aku berharap selamanya kau bersamaku sambil sesak dada mengingat tangis yang mengiris. Ada duka di balik tawa. Luka bersembunyi di belakang canda. Setiap kata demi kata bahagia,